Inilah Pedangdut yang Nikah Siri dengan Pejabat

Headline
Kasus pernikahan siri atau diam-diam antara pejabat dan para selebriti kerap terdengar. Siapa saja mereka? Berikut ini beberapa artis dangdut terlibat kasus cinta dengan pejabat.


Machica Mochtar

Headline
Ia pedangdut yang dikenal pada era 1980-an. Kepopulerannya saat itu memberi kesempatan baginya kenal dan dekat dengan Menteri Sekretaris Negara pada masa pemerintahan Presiden Soeharto, Moerdiono.
Machica disebut-sebut menikah secara diam-diam dengan Moerdiono pada 20 Desember 1993. Hasil perkawinan pelantun lagu Ilalang itu dikaruniai anak laki-laki Mohammad Iqbal Ramadan.
Machica berjuang agar Moerdiono mengakui Muhammad Iqbal sebagai anak dari pernikahan sirinya. Ia menempuh jalur ke Pengadilan Agama dan rela melakukan tes DNA anaknya.


Melinda

Headline
Pada pertengahan 2010, Melinda terlibat skandal asmara dengan Bupati Cirebon Dedi Supardi.
Pedangdut yang terkenal lewat lagu "Cinta Satu Malam" ini mengaku telah menikah siri dengan Dedi Supardi. Dari pernikahan siri ini, telah lahir seorang anak laki-laki.
Dedi sempat mengelak, tetapi akhirnya ia mengakui pernikahan sirinya. Dedi menyebut Melinda merupakan masa lalunya.


Maria Eva

Headline
Nama Maria Eva langsung melejit kala video mesumnya bersama Yahya Zaini (anggota DPR ketika) beredar luas pada penghujung tahun 2006.
Pada 4 Desember 2006, Maria Eva mengadakan jumpa pers di Gedung Lembaga Sensor Film di Jalan MT Haryono, Jakarta dan menyatakan telah menggugurkan janin berusia dua bulan. Diakuinya, janin itu merupakan hasil hubungan intim antara dirinya dan Yahya Zaini. Aborsi dilakukan atas desakan Yahya dan istrinya, Ir. Sharmila.
Atas pengakuan itu, Polda Metro berencana memanggil dan memeriksanya. Juru bicara Mabes Polri Inspektur Jenderal Sisno Adiwinoto menyatakan bahwa aborsi bukan delik aduan.


Vita KDI

Headline
Novita Anggraeni atau Vita diam-diam menerima lamaran H Supian Hadi, Bupati Kotawaringin Timur (Kotim), Kalimantan Tengah. Vita, juara Kontes Dangdut Indonesia tahun 2008, dinikahi Supian dengan maskawin miliaran rupiah.
Belum diketahui kapan dan dimana akad nikah itu dilangsungkan.
Pernikahan itu tidak pernah mendapat persetujuan istri Supian, Hj Iswanti. Alhasil, sang bupati kini dilaporkan ke Mendagri.
Menurut kuasa hukum Iswanti, A Ruzeli SH, pihaknya sudah mengirim surat laporan kepada Menteri Dalam Negeri, Gamawan Fauzi sejak Oktober 2013 lalu.
Dalam surat laporannya, Iswanti menyatakan tidak pernah memberikan izin atau persetujuan suaminya untuk menikah lagi pada tahun 2012 lalu dengan Novita Anggraini binti Darmoko atau yang dikenal dengan Vita KDI.