Rajin Berciuman? Ini Keuntungannya

Headline
Berciuman bisa jadi kegiatan kontak fisik sangat menyenangkan. Bahkan jika hubungan seks yang lebih jauh belum sempat dilakukan, ciuman bisa menjadi penawar yang ampuh.


Banyak yang bisa diperoleh dengan hanya berciuman, mulai dari mempererat ikatan, menambah gairah seksual sampai manfaat kesehatan bagi tubuh.

Mengutip time of india, ini alasan mengapa ciuman layak dilakukan.

Membantu mempererat ikatan

Saling mengunci bibir meningkatkan bonding atau ikatan. Ini menghasilkan hormon oksitosin yang menyebabkan satu sama lain memiliki ikatan.

Meningkatkan kenikmatan seksual

Ciuman merupakan komponen utama dari seks dan pemanasan. Berciuman bisa memberikan pengalaman yang lebih menyenangkan dari seks organ intim itu sendiri.

Ciuman menangkal sumber penyakit

Ini adalah cara tepat untuk menangkal virus terutama jika dilanjutkan dengan hubungan seks. Ciuman membantu membangun kekebalan sehingga berguna untuk melawan penyakit.

Membuat orang bahagia

Ciuman meningkatkan produksi hormon endophins dan endorfin yang berkaitan erat dengan suasana hati yang menggembirakan. Jika depresi, ciuman adalah obat yang lebih baik daripada ke psikolog atau minum pil.

Mengurangi rasa sakit.

Jika sakit terlanjur menyerang, ciuman adalah bisa menjadi obat untuk membantu penyembuhan. Karena saat ciuman, tubuh melepaskan adrenalis yang dikaitkan dengan mengurangi rasa nyeri.

Menurunkan stres

Setelah energi terkuras dan kelelahan karena aktivitas, ini memicu tubuh memproduksi kortisol, hormon pemicu stres. Berciuman menurunkan kadar kortisol dan meningkatkan sisten kekebalan tubuh untuk kesehatan otak.

Membakar kalori

Bahkan ketika ingin menjadi mengurangi berat badan, ciuman bisa menjadi alternatif latihan, selain latihan fisik. Selain itu ciuman juga membuat wajah terus bergerak sehingga tampak lebih muda karena otot-otot wajah dikencangkan.