Lampard: Semua Berkat Drogba

Frank Lampard menyebut Didier Drogba sebagai faktor kunci Chelsea bisa berada di final Liga Champions dan menjadi juara setelah mengalahkan Bayern Munchen dalam drama adu penalti.

Chelsea berhasil menjadi juara baru Liga Champions musim ini setelah menang atas Munchen di Allianz Arena. Meski tidak diunggulkan, Chelsea membuktikan tim yang tidak diunggulkan pun mampu meraih kemenangan.

Sempat tertinggal dari gol Thomas Muller di menit ke-83, Chelsea mampu menyamakan kedudukan menit ke-88 melalui Didier Drogba. Skor 1-1 bertahan hingga perpanjangan waktu 2x15 menit. Akhirnya Chelsea bisa meraih gelar juara Liga Champions setelah dua pemain Munchen, Ivica Olic dan Bastian Schweinsteiger gagal melakukan eksekusi penalti dengan baik.

"Ini sebuah perasaan yang luar biasa. Kami memang tidak main bagus, tapi kami berhasil menjuarai Liga Champions. Sungguh luar biasa," kata Lampard kepada BBC.

"Saya tidak bisa memercayainya. Semua pemain menunjukkan semangat dan determinasi tinggi. Kami harus berterimakasih kepada Drogba. Ia adalah pahlawan. Tanpa dia, kami tidak akan bisa berada di sini," lanjutnya.

"Ia mencetak gol di laga-laga penting dan Liga Champions adalah trofi yang sangat kami inginkan," tukasnya.

Selain mencetak gol di final, Drogba juga menjadi satu-satunya pencetak gol Chelsea di leg pertama semifinal lawan Barcelona di Stamford Bridge.